BAGIAN 10
Pada umum nya ketika sesorang mendapatkan informasi yang menakjubkan bagi diri nya, atau informasi yang dapat menyadarkan betapa luas nya ilmu pengetahuan, biasanya mereka akan merasa paling paham atas persoalan tersebut, lebih jauh ini yang bisa menjadi cikal bakal syndrom atau penyakit psikologi seperti Dunning-Kruger Effect, megalomania, dsb.
Contoh nya seperti ini,
Pada suatu hari tidak sengaja kita membaca artikel atau penelitian ilmiah terkait kandungan dan manfaat buah buah han tertentu, maka bermodal dua atau tiga artikel atau beberapa video kita sudah merasa paling paham akan hal itu, kita bisa bercerita ke semua orang, mengingatkan orang, menyebarkan pesan berantai untuk menceritakan apa yang dia ketahui, dia akan meyakini dan memperjuangkan hal tersebut sampai titik darah penghabisan. Padahal dokter, ilmuwan atau orang - orang yang profesinya bergelut dan ahli dibidang tersebut tidak seheboh itu.
Lebih jauh, mungkin kita pernah mendengar atau tahu tentang kelompok atau organisasi yang meyakini bahwa bumi itu datar.
Mereka sekumpulan orang - orang yang sebenarnya tidak memiliki kemampuan dan kompetensi dalam melakukan penelitian atau riset besar sekala internasional baik dari segi biaya maupun metodologi penelitian. Bermodal potongan video, gambar, artikel, pernyataan orang - orang besar, pemikiran akal dan sebagianya yang kadang dibumbui dalil dalil dari kitab suci, mereka seolah - olah paling tau dan paling benar bahkan mengalahkan orang orang yang memang profesi nya dibidang itu.
Ketika argumen nya terbantahkan oleh orang - orang yang memang expert dibidang itu atau yang profesi nya terkait permasalahan tersebut, misal pernyataan ilmuwan, astronot dan lain lain maka kata pamungkas nya adalah "mereka bagian dari konspirasi".
Demikian juga dalam hal agama, ketika ada orang yang dalam istilah populer saat ini " Hijrah" Lalu baru belajar agama dari beberapa kajian ustadz seminggu sekali atau bahkan dari video youtube atau searching google, mereka sudah berani melabeli orang lain sesat, bid'ah, kafir, tidak ada tuntunannya dan sebagainya.
Bahkan lucu nya yang dituduh sesat terkadang adalah orang - orang yang sudah belajar agama sejak masih kecil waktu masih baru belajar bicara sampai sudah dewasa. Bertahun - tahun di pesantren untuk belajar dan menghapal Al Quran. Hapal ratusan hadis beserta sanad nya, hapal Al Quran beserta sebab - sebab di turunkan wahyu tersebut, paham konteks ayat dan hadist berdasarkan tafsir ulama ulama besar, paham sejarah dari masa nabi muhammad, sahabat, tabiin dan seterusnya, belajar dan mengkaji berbagai pendapat ulama - ulama melalui kitab - kitab yang dikarang nya, banyak sekali referensi pemikiran, banyak sekali sumber informasi yang diterima, tetapi dituduh sesat dan melakukan amalan yang tidak ada tuntunannya oleh orang yang baru belajar agama dari potongan video yotube.
Ya Allah Ya Robb.
Yaa Rabbi
Ajarilah kami bagaimana memberi sebelum meminta, bagaimana berfikir sebelum bertindak, bagaimana bersikap santun dalam berbicara, berfikir tenang ketika gundah, diam ketika emosi melanda dan bersabar dalam setiap ujian. Jadikanlah kami orang yg selembut Abu Bakar Ash-Shiddiq, sebijaksana Umar bin Khattab, sedermawan Utsman bin Affan, sepintar Ali bin Abi Thalib, sesederhana Bilal, setegar Khalid bin Walid radliallahu'anhum
Aamiin ya Rabbal'alamin.
0 komentar:
Post a Comment