Friday 17 August 2018

Contoh Surat Penugasan Sementara


SURAT PENEMPATAN SEMENTARA
212/HRD-BM/SPS/VIII/2018



Pimpinan PT. Belajar Menulis

DASAR
:
Peraturan Perusahaan PT. Belajar Menulis Periode 2016 – 2018.

MENIMBANG
:
1. Bahwa Karyawan tersebut di bawah ini dipandang mampu untuk melaksanakan tugas yang diberikan oleh Perusahaan.
2.  Bahwa Penempatan Sementara Karyawan tersebut dipandang perlu ditetapkan dengan Surat Keputusan.



MENGINGAT
:
1.    Bahwa Kegiatan Operasional Perusahaan yang sangat padat sehingga perlu didukung oleh supporting team secara cepat dan tepat.
2.  Jumlah tenaga kerja Departemen Operasional yang terbatas sehingga perlu dukungan tambahan SDM yang handal.
3.  Komitmen dari semua departemen untuk mendukung kesuksesan pembukaan site baru



MEMUTUSKAN

MENETAPKAN
:
Menempatkan Sementara Karyawan yang tersebut di bawah ini:


Nama
Jabatan
Lokasi Kerja Saat Ini
Untuk di tempatkan di
Terhitung
:
:
:
:
:










KETERANGAN LAIN
:
1.    Selama penempatan sementara tersebut, yang bersangkutan bertanggung jawab langsung Kepada Pengawas lapangan dan bertugas membantu kegiatan Operasional dalam pembuatan jembatan
2.   Pendapatan yang bersangkutan (Gaji dan Tunjangan) selama menjalani penempatan sementara tidak ada perubahan, 
3.    Agar seterimanya Surat Penempatan Sementara ini segera melakukan serah terima pekerjaan kepada GA Supervisor dan melaporkan diri kepada Pimpinan terkait untuk menerima pengarahan lebih lanjut.
4.    Apabila tenaga yang bersangkutan masih diperlukan, maka surat keputusan ini akan dilakukan perpanjangan.
5.     Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.




Ditetapkan di : Pekan baru
Pada tanggal : 28 Agustus 2018                                                                             
                                                                                                              


                                                                                   
Ayesha Ameera Iqbal                                                                                               
HRD Manager                                                                               
                                                                       

Tembusan Yth,
1.       Direktur PT. BM
2.       VP Fin & Accounting
3.       Fin & Acc Manager
4.       GM Operational

0 komentar: